Rabu, 18 Maret 2015

Naomi

Naomi adalah seorang perempuan Israel.Dia adalah istri dari Elimelekh. Pasangan ini mempunyai dua orang anak laki-laki yaitu Mahlon dan Kilyon.Mereka tinggal di Betlehem.Pada saat itu Israel dilanda kelaparan.Maka, mereka meninggalkan Betlehem, pergi ke tanah Moab untuk menetap di sana sebagai orang asing (Rut 1:1-22).
Di tanah Moab, Elimelekh meninggal.Setelah itu Mahlon dan Kilyon mengambil istri perempuan Moab yaitu Orpa dan Rut.Sepuluh tahun kemudian, Mahlon dan Kilyon juga meninggal. Tinggallah ketiga perempuan itu sebagai janda di tanah Moab. Akhirnya, Naomi memutuskan kembali ke kampung halamannya di Betlehem.Orpa tetap tinggal di tanah Moab, sedangkan Rut memutuskan mengikuti Naomi ke Betlehem.
Lalu, apa yang dapat kita pelajari dari Naomi ini ? Naomi yang artinya kesukaan, sesampainya dia di Betlehem, menyebut dirinya Mara yang artinya susah atau sedih hati karena dia pulang seperti seorang pecundang. Sesungguhnya, Naomi merupakan pribadi yang gampang putus asa, tidak tahu bersyukur kepada Tuhan dan gampang menyalahkan Tuhan. Setelah ditinggal mati oleh suaminya, dia tidak bisa berbuat apa-apa untuk menopang hidupnya. Dia berkata bahwa Tuhan telah mendatangkan malapetaka  kepadanya (Rut 1:22).Sesungguhnya iman Naomi lemah. Dengan karakter seperti itu maka dia pantas menjadi seorang pecundang.Tidak ada sukses yang bisa diraih apabila anda memiliki karakter seperti Naomi. Maka, jadilah pribadi yang tegar menghadapi beban hidup yang berat ! Tuhan Yesus berkata : Marilah kepadaKU, semua yang letih lesu dan berbeban berat, AKU akan memberi kelegaan kepadamu (Matius 11:28).Mintalah kekuatan kepada Tuhan Yesus saat anda memikul beban yang berat !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar